Sabtu, 30 Juli 2011

Memilih Surga

Cerpen Agus Pribadi

Andai waktu bisa diputar kembali, Aisyah akan memilih untuk memutarnya, dan memutuskan untuk tidak mengenalnya. Ia akan memilih menunggu sang pujaan hati meminangnya. Meski harus menunggu ribuan tahun lamanya.
Namun, waktu terus bergulir ke depan. Aisyah dihadapkan dua pilihan. Menerima Anton yang serius ingin meminangnya. Atau menerima Rafli yang sudah tidak asing lagi baginya. Seperti angin yang datang berhembus meneduhkan hati, kedatangan Rafli begitu tiba-tiba.

Minggu, 17 Juli 2011

Transisi Cinta

Cerpen Agus Pribadi

Aku mengenalmu ketika sedang mencoba melupakan seseorang yang pernah mengisi hati ini. Dia belum bisa aku singkirkan dari ruang hati ini.
“ Kembalilah padanya Mas,” ucapmu lirih.
“Dia telah meninggalkan aku,” jawabku.
“Tapi kamu nggak bisa melupakannya.”
“Bantu aku melupakannya.”
“Aku nggak bisa.”

Sabtu, 16 Juli 2011

Kolor Ireng

Karya: Agustav Triono

Disuatu sudut jalan desa, dekat sawah ditempat biasa sejenak orang-orang melepas lelah setelah dari sawah untuk segera pulang.
Pada sore hari :

Darsun : Waru-waru doyong...
Doyong neng pinggir kali..
Lunga ngendong..
Lunga ngendong ora bali-bali..

Jumat, 08 Juli 2011

Puisi-Puisi Agus Pribadi

RUMAH-MU

Di rumah-Mu
Orang-orang bersujud
Inginkan tobat
Berusaha Taat

Kamis, 07 Juli 2011

Gadis Dalam Puri

Cerpen Lejar Pribadi

"Wahai nona, keluarlah sebentar. Jangan kau sembunyikan wajah ayumu. Yang telah menawan begitu banyak hati anak manusia. Burung-burung yang beterbangan, bunga-bunga mawar yang bermekaran. Terlalu sayang untuk engkau lewatkan."

Menjadi Penulis

Oleh Agus Pribadi

Penulis merupakan orang yang mampu menulis dan menghasilkan tulisan. Tulisan-tulisan tersebut biasanya dipublikasikan baik ke media massa ataupun lainnya. Ada yang tidak mempublikasikannya tetapi diperlihatkan pada teman-temannya. Ada juga yang memanfaatkan jejaring sosial facebook, dan lainnya.

Rabu, 06 Juli 2011

Lagu Setia

Cerpen Agus Pribadi

Bagian satu.
Pria muda tampan itu sudah menjadi langganan setia warungku. Aku sangat suka jika dia datang dan membeli kebutuhan sehari-hari. Pagi ini pria yang bernama Seto itu datang ke warungku.

Salam !

Wadah bagi mereka yang punya hasrat meledak-ledak untuk menjadi penulis cerpen, puisi, novel, dan lainnya. Dan berdomisili di Banyumas dan sekitarnya. Untuk mengasah jiwa kepenulisan bersama-sama.

Visi :
Ikut memajukan Banyumas melalui tulisan

Misi :
Menumbuhkan jiwa kepenulisan melalui wadah bersama bagi mereka yang mempunyai hasrat untuk menulis fiksi maupun nonfiksi yang berdomisili di Banyumas dan sekitarnya atau siapapun yang peduli dengan Banyumas.

Mempublikasikan karya-karya anggota dalam bentuk blog, buku, atau yang lainnya.
Melahirkan penulis-penulis Banyumas yang karya-karyanya di kenal baik lokal maupun nasional.